// //

Inikah Wujud Honda Jazz Crossover?

Setelah mengumumkan peluncuran Honda Mobilio di Indonesia sebagai low MPV yang bakal tersedia pula di beberapa negara lain kini giliran Honda Crossover yang kemungkinan segera dihadirkan. Mobil baru Honda ini bakal diposisikan di bawah SUV yang sudah ada yaitu All New Honda CRV dan desainnya sendiri diambil dari mobil konsep yang dipamerkan pabrikan itu pada bulan Januari lalu.

Crossover keluaran Honda yang kini desainnya sudah didaftarkan di kantor Paten Eropa bakal menggunakan platform yang sama dengan Honda Jazz. Memang sudah cukup lama beredar bahwa Honda bakal melahirkan Honda Jazz tipe Crossover, bisa jadi mobil inilah yang dimaksudkan.

Dibandingkan versi konsepnya ada beberapa perubahan terutama pada bagian depan dan interior. Meski memiliki perubahan namun sebagian besar masih mempertahankan desain pada mobil konsep yang dipamerkan oleh Honda awal tahun ini.

Honda Crossover


Honda Crossover

Honda Crossover

Hingga kini belum beredar kabar mengenai spesifikasi mobil Honda terbaru ini, meski demikian Honda menegaskan bahwa mobil baru mereka bakal mengusung teknologi Earth Dreams dan Magic Seat.
Saat diproduksi nanti Honda Crossover ini bakal bersaing dengan mobil-mobil di kelas yang sama seperti Peugeot 2008, Mitsubishi ASX dan Nissan Juke.

Meski saat ini tampaknya tak ada pesaing yang cukup tangguh menghadapi crossover buatan Honda saat dirilis resmi nanti namun kondisi bisa berubah seketika apabila Mazda jadi menghadirkan Mazda CX3 yang merupakan crossover di segmen yang sama. Sejarah menunjukkan bahwa Mazda lewat CX5 mampu menekuk kedigdayaan Honda CRV yang sudah lebih dahulu menguasai kelas SUV menengah, akankah kondisi yang sama bakal terulang di kelas crossover? Kita tunggu saja saat keduanya meluncur di jalanan nanti.

Sumber gambar: Jokeforblog