Kia Picanto dan Kia Optima versi terbaru dengan sentuhan facelift bakal dipamerkan oleh produsen otomotif asal Korea tersebut pada gelaran Frankfurt Motor Show yang akan dimulai bulan depan di Frankfurt, Jerman.
Kia Picanto terbaru yang menggunakan basis mesin dan sasis sama dengan Hyundai i10 terbaru juga akan diperkenalkan dalam versi mesin berbahan bakar gas. Mesin tiga silinder itu sendiri berkapasitas 1.0 liter dengan daya maksimal 67 bhp dan torsi 90 Nm.
Kia Picanto terbaru dengan bahan bakar gas tersebut tidak akan masuk ke Indonesia karena pihak Kia menyebut bahwa mobil city car terbaru itu hanya akan dijual di Jerman, Polandia, Italy, Ceko, , Yunani, Portugal dan Belanda.
Mobil terbaru keluaran Kia di kelas City car yang akan dipamerkan bukan hanya Picanto namun juga Kia Soul yang sebelumnya juga sudah dipamerkan pada ajang New York Motor Show tahun ini bersama dengan all-new Kia Optima.