// //

Tata Nano: Mobil Murah Terbaru Indonesia?

Keseriusan Tata untuk masuk ke pasar negara-negara tetangga tak lagi diragukan. Bila di Australia Tata terang-terangan menyebut tak tertarik untuk bermain di segmen mobil murah kemungkinan tidak demikian halnya dengan di Indonesia mengingat sebagian pasar mobil murah adalah segmen pasar paling menggiurkan di sini.

Salah satu mobil murah Tata yang konon akan masuk ke Indonesia adalah Tata Nano, setelah diragukan standar keselamatannya Tata melakukan berbagai revisi untuk Tata Nano 2013. Berikut adalah ulasan seputar Tata Nano terbaru itu.



Mobil Murah Tata Nano: Re-positioning

Jika pada awal dipasarkan Tata Nano memosisikan diri sebagai mobil rakyat kini pabrikan asal India itu tampak melakukan reposisi setelah mobil murah tersebut gagal di pasaran dalam negerinya sendiri.

Untuk tahun 2013 ini Tata Nano tidak lagi diperkenalkan sebagai mobil rakyat melainkan sebagai mobil anak muda. Tata berusaha memikat segmen anak muda melalui produk mobil murah terbarunya itu. Untuk mendukung positioning ini Tata Nano mengalami sedikit perubahan desain eksterior dan tambahan fitur di sektor interior.


Garis chorme di bagian depan dan belakang serta ubahan warna serta desain bumper adalah dua hal paling mencolok yang membedakan eksterior Tata Nano terbaru dengan generasi sebelumnya. Di bagian dalam warna dashboard yang lebih atraktif serta double glove box menjadi perhatian utama pabrikan India ketika merevisi Tata Nano agar menarik segmen kelompok usia muda.

Sayang sekali kelemahan Tata Nano yaitu lingkar kemudi yang berat masih belum diperbaiki bahkan hingga versi mobil keluaran terbaru ini. Tata mencoba mengatasinya dengan memperbesar ukuran lingkar kemudi, memang sedikit terasa lebih ringan ketimbang versi sebelumnya namun efek sampingnya adalah kemudi menjadi terasa kurang presisi.

Bukan hanya lingkar kemudi yang menjadi satu-satunya kelemahan Tata Nano, suspensi mobil murah terbaru ini juga belum tersentuh oleh re-kalibrasi yang menyebabkan mobil menjadi kurang nyaman.

Tata Nano 2013 memang mengusung banyak perubahan di sektor interior dan eksterior yang menjadikannya nampak lebih menarik. Sayang kelemahan-kelemahan utama justru tidak mendapat perhatian serius dari pihak pabrikan. Sehingga selain karena harganya yang murah pada dasarnya tidak ada kelebihan dari mobil terbaru ini yang layak menjadi pertimbangan.