// //

Performa dan Kemewahan di Balik Harga Lexus RC-F di Indonesia

Lexus RC-F resmi dijual di Indonesia semenjak akhir tahun lalu. Dibanderol dengan harga sekitar 2,85 M, mobil bergaya sports ini sama sekali tak kehilangan citra mewah ala Lexus yang sudah kadung melekat dalam benak konsumen selama ini. Bagaimanapun gaya performance car yang diusungnya memang membuatnya seketika tampak berbeda dibanding mobil Lexus yang beredar di Indonesia selama ini.

Bahkan gaya agresif yang pernah terlebih dahulu oleh sedan Lexus IS 250 F Sport pun menjadi tampak kalem ketika bersanding dengan Lexus RC-F. Dan warna “resmi” yang dipilih untuk seri ini yaitu Ultrasonic Blue Mica seolah secara presisi mewakili kombinasi mewah nan agresif tersebut. Jika dibandingkan dengan kompetitornya yang rata-rata berasal dari Eropa, terutama Jerman RC-F sama sekali tidak tampak kewalahan dari sisi penampilan.

Lexus RC-F

Lexus RC-F memang sejak awal dirancang secara khusus untuk berhadapan langsung dengan Mercedes C 63 AMG, BMW M4 dan Audi RS5. Maka tak terlalu mengherankan jika Lexus IS F jadi tampak bak mainan anak-anak jika dibandingkan RC-F dari semua sisi.
Berbeda halnya dengan IS F yang adalah sedan empat pintu, RC-F sendiri merupakan coupe tiga pintu.

Tanpa perlu berada di balik kemudinya siapapun seketika bakal merasakan nuansa sports yang cukup menggoda adrenalin. Meski dalam banyak bagian para desainer tampak ingin menonjolkan kesan agresif, namun kesemuanya berpadu dengan harmonis dan sederhana sehingga citra luxury-nya masih bisa dipertahankan.

Lexus RC-F

Lexus RC-F

Heavily-bolstered bucket seats yang langsung kentara begitu masuk ke dalam kabin Lexus RC-F makun memperkuat citra sporti. Namun pada saat yang bersamaan para desainer Lexus secara brilian mampu sekali lagi mempertahankan kesan mewah dan nyaman sebagaimana diharapkan konsumen ketika mendengar merek Lexus.

Spesifikasi Lexus RC-F

Interior Lexus RC-F di Indonesia

Sebagian besar interiornya dibalut oleh lapisan kulit, semua tombol dan instrumen juga tertata rapi, sederhana dan tetap luxury. Hal yang menjadi pembeda interior Lexus RC-F dengan mobil Lexus seri lainnya adalah serat karbon yang turut mempercantik interior serta jahitan warna biru pada tuas transmisi serta lingkar kemudinya. Monitor layar sentuh yang ada di dalamnya sama seperti yang digunakan pada Lexus NX. Sementara pengemudi bisa melakukan ubahan setting gaya mengemudi yang tersedia dalam empat pilihan yaitu Eco, Normal, Sport S dan Sport S+ lewat sebuah tombol berkelir krom.

Harga Lexus RC-F di Indonesia

Pengemudi juga diberikan kebebasan untuk menentukan mode Torque Vectoring Differential (TVD) yang meliputi Normal, Slalom dan Track. Sesuai namanya, fungsi dari TVD adalah mengatur distribusi pada roda belakang agar lebih akurat kala menikung.

Harga Lexus RC-F di Indonesia

Dapur pacu V8 berkapasitas 5.0 liter (4969 cc) yang diusungnya mampu menghasilkan daya maksimum 4773 PS pada putaran 7100 rpm dan torsi maksimum 530 Nm pada rentang 4800-5600 rpm dan disalurkan oleh transmisi matik delapan kecepatan. Sekalipun di atas kertas daya maksimum yang dihasilkan oleh Lexus RC-F tampak surplus jika dibanding BMW M4 namun catatan akselerasi 0-100 km/jam yang ditempuh dalam waktu 4.5 detik menunjukkan bahwa performa akselerasi mobil besutan Lexus ini masih kalah dari kompetitornya yang berasal dari Jerman itu.

Harga Lexus RC-F di Indonesia

Namun demikian perbedaan akselerasi sepersekian milidetik tersebut sebenarnya juga sulit untuk dibedakan dalam prakteknya. Lebih-lebih jika dalam kenyataannya mobil tersebut lebih banyak digunakan di jalanan ketimbang di sirkuit.

Kualitas riding-nya terbilang lembut, dalam penggunaan keseharian kenyamanan yang ditawarkan oleh Lexus RC-F kurang lebih sama seperti IS-F. Suspensinya tidak terasa keras dan jelas lebih nyaman jika dibandingkan BMW M4.

Sementara kelemahan terbesar Lexus RC-F jika dibandingkan BMW adalah lingkar kemudi yang terasa minim feedback. Meski demikian pada sisi lain lingkar kemudi ini masih tetap terasa ringan kala harus mengurai kemacetan di dalam kota atau mencari spot kosong di area parkir.

Harga Lexus RC-F di Indonesia

Secara keseluruhan Lexus RC-F layak mendapat apresiasi dari sisi desain, performa dan kenyamanan. Sayangnya jika harus memilih antara Lexus RC-F atau BMW M4 kami masih cenderung memilih coupe asal Negeri Bavaria tersebut. Pasalnya dengan karakter handling yang lebih menyenangkan, performa yang sedikit lebih baik harga BMW M4 jauh lebih murah dibanding harga Lexus RC-F. Jika Lexus saat ini membanderol RC-F di kisaran Rp 2,8 M, maka BMW M4 Coupe sudah bisa diboyong ke garasi dengan banderol Rp 1,7 M saja. Kecuali jika kenyamanan menjadi faktor penting bagi Anda dan Anda tak berkeberatan membayar harga yang lebih mahal untuk mendapatkannya.