// //

Testimoni Daihatsu Gran Max: Teman Setia Pengusaha Kecil

Hari ini tepat lima tahun keluarga kami memiliki Daihatsu Gran Max 1.5, sejak masih berstatus sebagai mobil baru hingga hari ini mobil tersebut setiap hari bekerja keras karena sehari-hari berstatus sebagai pendukung usaha laundry kecil-kecilan kami, untuk berbelanja istri, antar jemput anak-anak sekaligus juga dipakai rekreasi keluarga saat akhir pecan ke luar kota.

Setelah lima tahun ini saya bisa mengatakan bahwa pilihan kami untuk membeli Daihatsu Gran Max adalah pilihan yang tepat. Meski sudah bekerja keras selama lima tahun transmisi, rem dan system kemudinya masih berfungsi dengan sangat baik seperti ketika pertama kali kami miliki. Tentu selama lima tahun itu kami tidak pernah melewatkan jadwal servis berkala di dealer resmi Daihatsu di kota tempat kami tinggal.

Daihatsu Gran Max Indonesia

Performa Daihatsu Gran Max

Harus saya akui bahwa ketika pertama kali melihat desain Daihatsu Gran Max tak satupun dari keluarga kami yang jatuh cinta, sama halnya ketika pertama kali saya melihat tampang Daihatsu Espass. Bagi saya desain mobil van Daihatsu terbaik justru ada pada Daihatsu Zebra keluaran 1995, tepat sebelum digantikan oleh Daihatsu Espass.

Namun karena pertimbangan budget dan kebutuhan kala itu hanya memungkinkan kami membeli Daihatsu Gran Max maka itulah keputusan yang kami ambil.

Dan seperti yang sudah saya singgung sebelumnya, kami sama sekali tidak menyesali keputusan tersebut. Bahkan setelah beberapa hari mengemudikan Daihatsu Gran Max sering saya tidak sabar untuk kembali berada di belakang kemudi mobil tersebut. Sampai-sampai ketika usaha laundry kami mulai berkembang dan bisa mempekerjakan seorang sopir saya sering memilih mengantarkan atau mengambil laundry sendiri semata-mata karena begitu menikmati mengemudikan Daihatsu Gran Max.

Tuas transmisi yang berada tepat di bawah lingkar kemudi awalnya memang terasa canggung, namun lama kelamaan justru terasa praktis karena memungkinkan saya membuka jendela dan menyandarkan tangan di jendela sambil mendengarkan radio sambil menikmati keadaan sekitar. Dan ketika harus memindahkan tuas transmisi saya hanya perlu sedikit bergerak ke arah tuas tersebut.


Spesifikasi dan harga Daihatsu Gran Max Indonesia

Daihatsu Gran Max 1.5

Mesin 1.5 liter dengan 71kW memang tidak menjadikan Daihatsu Gran Max sebagai mobil bertenaga seperti Kia Sorento. Namun mesin ini terbukti tangguh dan tidak pernah kerepotan meladeni pekerjaan berat dan sibuknya usaha laundry kami sehari-hari.

Memang mobil ini jauh dari kesan mewah atau sempurna. Hingga kini saya masih tidak terlalu suka dengan dashboard-nya yang berbahan plastic dan desain yang terlalu sederhana. Saya juga sering berharap agar kaca samping tengah Daihatsu Gran Max bisa dibuka secara sliding. Namun lagi-lagi secara keseluruhan boleh dikata saya sangat puas dengan Daihatsu Gran Max. Konsumsi bensin Daihatsu Gran Max juga termasuk irit yaitu sekitar 9,41 liter per 100 km.