// //

New Range Rover Sport Bakal Geser Porsche Cayenne

Di kelas luxury SUV selama ini Porsche Cayenne menduduki peringkat pertama selama bertahun-tahun. Bagi penggemar Porsche kehadiran Porsche Cayenne awalnya dikritik dengan sinis, penggemar Porsche menilai kehadiran SUV di jajaran merek premium Jerman tersebut menodai citra Porsche sebagai mobil sports.

Meski demikian Porsche terbukti tidak melakukan salah langkah ketika memutuskan masuk ke pasar luxury SUV. Kehadiran Cayenne disambut dengan baik oleh penggemar premium SUV. Lagi-lagi bagi penggemar Porsche kesuksesan itupun masih dicerca sebab dianggap kesuksesannya sekedar mendompleng nama besar Porsche.

Padahal sejatinya tidak demikian, Porsche Cayenne sukses berkat kualitas dan performa yang memang layak diacungi jempol. Bahkan tak bisa dipungkiri bahwa kesuksesan Cayenne-lah yang menginspirasi pabrikan lain meluncurkan luxury SUV yang kita kenal saat ini seperti BMW X6 , Range Rover Sport dan bahkan baru-baru ini Lamborghini juga memastikan bakal masuk ke segmen ini dengan Lamborghini Urus.

New Range Rover Sport


Persaingan di kelas luxury SUV pun semakin seru, meski demikian Porsche Cayenne sebagai pelopor selama bertahun-tahun mampu mempertahankan posisinya sebagai the Best Luxury SUV dengan ditempel ketat oleh Range Rover Sport.

Dalam banyak hal Range Rover Sport mampu menyamai Cayenne, hanya masalah pengendalian sajalah yang selama ini membedakan SUV mewah keluaran group Jaguar itu dengan rivalnya yang berasal dari Jerman.

Namun kondisi itu rupanya berubah, Land Rover mampu memutar balik keadaan setelah menyempurnakan New Range Rover Sport yang kini pengendaliannya sudah mampu menyamai Porsche Cayenne.
Bukan hanya itu Range Rover Sport terbaru diperlengkapi dengan berbagai fitur canggih dan gadget yang bakal meningkatkan prestise SUV tersebut sambil memanjakan pengemudi dan penumpang Range Rover Sport.

Perbaikan performa Range Rover Sport tentu merupakan ancaman serius bagi Cayenne, sebab faktanya selama ini tak banyak penggemar SUV yang merasa “sreg” dengan desain Porsche Cayenne, alasan mereka memilih Cayenne tak lain karena keunggulan handling-nya dibanding rival sekelas. Sebaliknya tampang Range Rover Sport memancarkan aura SUV sejati yang pas dengan keinginan para penggemar SUV mewah.
Kini dengan performa setara dan desain yang unggul sudah bisa diduga bahwa mobil terbaru ini bakal dengan mudah menggeser posisi Porsche Cayenne sebagai the Best Luxury Midsize SUV