BMW X3 terakhir kali direvisi pada tahun 2010 lalu yang kemudian dikenal sebagai X3 generasi kedua. Baru-baru ini pabrikan Bavaria tersebut kembali melakukan revisi alias upgrade terhadap SUV kelas menengahnya itu dan resmi menjelma sebagai BMW X3 generasi ketiga. Ubahan yang meliputi bagian interior dan eksterior ini ditampilkan ke hadapan publik pada gelaran Geneva Motor Show beberapa waktu lalu.
Perubahan pada BMW X3 terbaru itu mula-mula bisa dilihat pada desain lampu depan atau headlights yang kini bisa diganti dengan LED jika dikehendaki oleh pemiliknya. Bagian grill juga turut mendapat sentuhan facelift yang mirip dengan desain baru pada BMW X5. Melengkapi penampilan BMW X3 terbaru pihak pabrikan juga memberikan velg dengan desain dan warna yang berbeda dari versi sebelumnya.
Untuk bagian interior perubahannya bisa dilihat dari warna krom pada trim, desain AC yang baru serta cup holder yang dilengkapi dengan sliding cover pada konsol bagian tengah. Khusus untuk tipe X-Line masih ada beberapa pembaruan lain seperti sentuhan warna silver pada bagian bumper, air inlets yang dikelir menyerupai aluminium serta desain velg yang membuatnya tampak berbeda dibanding tipe lain.
Meski di sektor eksterior dan interior saja sudah terlihat perbedaan yang amat mencolok antara X3 generasi ketiga dengan generasi kedua namun yang menjadi point utama pada upgrade kali ini justru adalah pada sektor dapur pacu.
Mesin Diesel baru pada BMW X3 xDrive20d, misalnya kini mampu menghasilkan daya maksimum 190 PS atau 7 PS lebih besar ketimbang versi sebelumnya. Sementara itu torsi maksimalnya kini meningkat menjadi 400 Nm atau 20 Nm lebih besar dibanding X3 generasi kedua. Pihak pabrikan mengklaim mesin Diesel baru pada xDrive20d ini mampu melesatkan mobil baru BMW ini dari 0-100 km/jam dalam waktu 8,1 detik atau sekitat 0,4 detik lebih cepat dari sebelumnya.
Meski output dapur pacunya meningkat cukup pesat namun dalam hal efisiensi pihak BMW menyebut konsumsi BBM BMW X3 terbaru lebih efisien dibanding versi lawasnya yaitu 5,2 liter per 100 km. Sama seperti sebelumnya mesin terbaru BMW X3 ini dipadukan dengan transmisi matic delapan percepatan.
Sementara itu untuk versi X3 sDrive18d yang menggunakan sistem berpenggerak roda belakang dibekali dapur pacu yang memuntahkan daya maksimum 150 PS dan torsi maksimum 360 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam diraih dalam waktu 9,8 detik, sementara konsumsi BBM nya diklaim 5,1 liter/100km.
BMW X3 xDrive 20i yang mengandalkan mesin berbahan bakar bensin mampu menghasilkan daya maksimal 184 PS dan torsi maksimal 270 Nm. Sedangkan xDrive35i yang selama ini merupakan versi tertinggi dari BMW X3 di Indonesia memuntahkan daya maksimum 306 PS dan torsi maksimum 400 Nm. Jadi bisa dibilang tidak ada perubahan output pada dapur pacu BMW X3 berbahan bakar bensin ini.
Selama ini BMW X3 yang beredar di Indonesia hanya tersedia dalam tiga tipe yaitu xDrive20d, xDrive20i dan xDrive35i. Harga BMW X3 Indonesia dibuka dengan xDrive20d di kisaran Rp 820 juta, belum jelas kapan X3 terbaru bakal hadir dan juga kisaran harganya.